- Hingga sesi siang, GBP masih nampak terjepit di kisaran negatif setelah kemarin kandas dengan mencatat penurunan harian tertajam dalam 3 pekan terakhir terhadap dollar AS. Secara umum pasar dunia hari ini masih nampak lemah dan lesu dan investor juga terus bersikap waspada, bahkan di major currencies, mata uang tunggal EUR masih tumbang di bawah level penting $1.3000.
- Pada lantai bursa Asia, meskipun sebagian indeks tengah berjuang untuk pulih dari keterpurukan, namun upaya rally kembali sangat terbatas lantaran investor masih dibayangi oleh masalah krisis Eropa.
- Minyak bergerak konsolidasi dan cenderung melemah untuk jangka pendek setelah kemarin menyentuh level rendah lima bulan di $95.17/barrel, menurut analisa Dow Jones.
- Federal Reserve Bank merestui kehadiran 3 bank asal China di Amerika Serikat (AS), dan mungkin lebih banyak lagi di masa depan.
- BT Group Plc, perusahaan jaringan telepon fixed-line terbesar Inggris, mengatakan bahwa perusahaan tersebut akan membayarkan dividen yang lebih tinggi setelah adanya laporan kenaikan laba operasional sebesar 4% di kuartal IV yang melampaui estimasi para analis.
Kamis, 10 Mei 2012
5 Hal Penting Sebelum Open Market
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar